Teknik dan Tips mengembangkan foto minimalis

Sekedar berbagi tentang ilmu fotografi, ini salah satu hal yang mungkin simpel untuk foto anda,
yaitu foto minimalis. Foto minimalis itu sangat lah simple dan mungkin minim dana, ya, kalo dibilang minim dana ini untuk kalian yang suka foto ngestreet dijalan ataupun yang suka foto arsitektur.

Fotografi minimalis merupakan jenis fotografi dengan konsep jumlah objek atau komponen foto yang (warna, bentuk, garis) sejajar, seminimal, sedikit mungkin, serta mempunyai area kosong yang dibilang simple. Walaupun konsep ini terbilang sederhana tapi dibalik itu kita justru harus berpikir lebih keras untuk mendapatkan suatu moment tersebut lalu akan memberikan kesan yang besar atau pesan tersendiri bagi yang melihat foto ini.

Berikut ini beberapa pengetahuan tentang teknik dasar dan tips dasar:

Jenis dan Jumlah dari Objek
Apapun bentuk benda seperti mahluk hidup atau benda mati adalah komponen dari hal tersebut, tidak ada batasan baku mengenai jumlahnya, tapi bisa dihitung objek tersebut (buatlah foto seminimalis mungkin).

Komposisi
Bisa dibilang tidak ada bedanya dengan jenis fotografi lain dalam hal komposisinya (sesuai yang kita inginkan). Gunakan konsep "Rule of Third", konsep ini memang umumnya sangat sulit karena harus mendapatkan moment yang terbaik untuk nyaman dilihat (tergantung kita mau dijadikan apa, dapat kalian edit melalui aplikasi). Tempatkan objek sesuai keinginan karena apapun yang kamu foto itulah imajinasi dirimu.

Warna dan Tekstur
Carilah warna yang terbilang minimal, seperti warna cerah atau warna dasar. Perpaduan warna dan tekstur ini sering kali menciptakan kesan tersendiri.

Area Kosong
Selain jumlah objek yang minimal, adanya area kosong yang cukup luas di dalam foto yang mengelilingi objek terutama ciri foto yang minimalis, mungkin bisa dibilang area kosong lebih luas daripada objek


Salah satunya foto arsitektur, yaitu menitik pusatkan suatu objek mulai dari samping tengah atau bawah





Dalam benda mati atau mahluk hidup, ingatlah cari area kosong yang terbilang luas, buat sekreatif mungkin di dalam pikiran kalian.






Dalam konsep minimalis yang dilihat adalah cara berpikir otak kita bagaimana kita mendapatkan suatu objek tersebut.
Mungkin demikian blog pertama yang gue buat untuk kalian yang suka foto juga hehe.
Jangan lupa menggunakan teknik dasar fotografi dan don't be ever plagiarism :)




Komentar

Posting Komentar